Dzumafo Siap Berjibaku

25 April 2013 A. YANI (GM) - Striker Herman Dzumafo Epandi siap mengantarkan Persib meraih peringkat ketiga klasemen pada putaran pertama Liga Super Indonesia (LSI) 2013. Hal itu ditegaskannya terkait target yang diusung manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), yaitu menempati peringkat tiga klasemen ISL pada putaran pertama.

Terlebih pada putaran pertama musim ini, "Maung Bandung" masih menyisakan dua laga melawan Persipam Madura dan Persela Lamongan. Sebab itu, Dzumafo berkeinginan untuk melakukan sesuatu yang positif agar target yang dibebankan kepada tim berjalan mulus.

"Ya inginnya sapu bersih di dua laga sisa ini. Kita harus lakukan sesuatu yang positif biar bisa memulai mimpi, kalau enggak semuanya akan menjadi susah," kata Dzumafo di Mes Persib, Rabu (24/4).

Untuk mewujudkan target tersebut, mantan pemain Arema Indonesia musim lalu ini bertekad, ingin kembali mencetak gol ketika melawat ke Jawa Timur nanti. Pasalnya, di beberapa laga terakhir ini, tak satu pun gol yang berhasil diciptakan pemilik nomor punggung 99 tersebut.

"Aku mau banget buat gol kembali. Tapi kalau enggak bisa, yang penting tim menang lagi. Terserah yang buat gol siapa, tiga poin lebih penting lagi. Tapi kalau ada kesempatan aku ingin sekali mencetak gol, karena kondisi aku sekarang sudah kembali membaik," katanya.

Meski begitu, legiun asing asal Kamerun ini mengaku tidak terlalu mementingkan hasrat pribadinya untuk mencetak banyak gol.

Dia mengibaratkan pemain Manchester United (MU) Robin van Persie (RvP) yang juga tidak menciptakan gol di beberapa pertandingan. Namun pada saatnya, RvP kembali mampu mencetak gol ke gawang lawan dan timnya menjuarai Liga Inggris.

Sumber: Galamedia
By: Khansa

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger