Tidak Istimewa

18 March 2013
A. YANI (GM) - Usai kemenangan melawan tim tuan rumah Pelita Bandung Raya (PBR) beberapa waktu lalu, jatah libur empat hari diberikan kepada Persib Bandung. Namun bagi salah satu pemain andalan "Maung Bandung", Tony Sucipto, hal itu bukan sesuatu yang istimewa.
Sebab Tony termasuk salah satu pemain yang dipanggil Badan Tim Nasional (BTN) untuk memperkuat timnas di ajang babak kualifikasi Pra-Piala Asia (PPA) 2015 menghadapi Arab Saudi, Sabtu (23/3) nanti.

"Soal libur, saya 'kan dipanggil timnas dan mulai menjalani latihan bersama pemain terpanggil lainnya," kata Tony kepada wartawan saat dihubungi, Minggu (17/3).

Ia pun tidak mempersoalkan masalah jatah libur tersebut, lantaran masuknya namanya di papan nama timnas merupakan suatu kebanggaan tersendiri. Selain itu, dirinya mengaku, dengan adanya training center (TC) yang tengah dijalani timnas saat ini, membuat kondisinya selalu terjaga.

"Ya kondisi saya akan terus terjaga dengan adanya TC timnas. Tetapi setiap mendapat libur panjang, saya selalu menjaga kondisi dengan melakukan sedikit latihan seperti joging, gym, dan latihan ringan lainnya di rumah," katanya.

Sebagai pemain profesional menurut Tony, hal terpenting dalam sepak bola adalah bagaimana seorang pemain dapat terus meningkatkan kemampuannya. Sebab itu, ketika skuad Persib sukses menaklukkan PBR, dirinya tetap melakukan evaluasi untuk terus membenahi diri.

"Kalau evaluasi, tentu saya terus melakukan evaluasi dari setiap pertandingan ke pertandingan. Saat tim kita mengalami kekalahan maupun mengalami kemenangan. Itu perlu kita lakukan agar ke depannya dapat memberikan sesuatu yang berharga kepada tim," ujarnya.

Sumber: Galamedia
By: Khansa

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger