Belum Terima Surat Resmi

1 October 2012 BLK. FACTORY (GM) - Meski hampir pasti bakal mengikuti Celebes Cup pada 3-4 November mendatang, pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman mengaku belum menerima surat secara resmi tentang turnamen yang digelar Makassar United tersebut. Namun Djadjang memastikan, Persib bakal mengikutinya jika memang diundang.

"Memang saya telah mendengar kabar tersebut. Namun saya belum menerima surat resmi mengenai turamen tersebut. Ya saya harap turnamen itu dapat terlaksana dengan baik," katanya, Minggu (30/9). 

Untuk menghadapi turnamen tersebut, Djadjang mengaku tidak akan ada persiapan khusus. Sehingga tidak ada program khusus yang akan diberikan kepada para pemainnya untuk menghadapi turnamen pramusim terseut. 

"Kalau persiapan biasa saja, enggak ada persiapan khusus. Berjalan saja dari persiapan sebelumnya," katanya.

Sementara itu, bobotoh berharap, kompetisi pramusim yang bakal dijalani Persib bisa dijalani dengan maksimal. Pasalnya, hasil yang diraih di turnamen pramusim bisa menjadi modal untuk mengarungi Liga Super Indonesia (LSI) 2012-2013.

"Kalau bisa, Persib menjadi juara di turnamen pramusim. Itu agar Persib lebih percaya diri di kompetisi sesungguhnya, LSI," ujar pentolan Viking Persib Club, Yana Umar kepada "GM", Sabtu (29/9).

Seperti diketahui, Persib direncanakan bakal mengikuti Celebes Cup yang digelar oleh Makassar United. Meski digelar tim asal Makassar, turnamen ini bakal digelar di Bandung pada awal November mendatang. Selain Makassar United dan Persib, tim lain yang diundang pada turnamen ini yaitu Sriwijaya FC dan Barito Putra.

Selain itu, PT Liga Indonesia berencana menggelar Inter Island Cup yang juga digelar November mendatang.

Menurut Yana, selama ini Persib telah menjalani persiapan lebih awal dibandingkan musim sebelumnya. Selain itu, dibandingkan klub-klub lain, Persib juga telah mempersiapkan diri lebih dini. 

"Dibanding klub lain, kita lebih awal. Jadi seharusnya bisa lebih siap. Apalagi Persib banyak dihuni pemain berkualitas," katanya.

Jika Persib meraih gelar juara maka bisa dijadikan salah satu acuan untuk menghadapi LSI. "Para pemain pasti bakal lebih bersemangat di kompetisi seseungguhnya. Bobotoh juga akan senang jika Persib bisa meraih hasil maksimal," katanya.

Selain itu, kata Yana, turnamen pramusim bisa dijadikan wadah evaluasi atas persiapan yang telah dilaksanakan selama ini. Pada turnamen pramusim tentu akan diketahui kelemahan yang masih harus dibenahi sebelum berlaga di LSI.

"Jadi kalaupun gagal di turnamen pramusim, Persib masih bisa memperbaiki diri. Sehingga di LSI benar-benar sudah siap," tutur Yana.

Sumber: Galamedia
By: Khansa

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger