Gaspar Berharap Pemain Bisa Bangkit

26 February 2012
BLK. FACTORY,(GM)-
Meski meraih hasil negatif di laga sebelumnya, para penggawa Persib Bandung tetap bertekad bisa meraih poin saat melawan Persipura Jayapura di Stadion Mandala, Senin (27/2) mendatang. Poin atas Persipura menjadi penting untuk menjaga ritme persaingan Persib di papan atas klasemen sementara Liga Super Indonesia (LSI) 2011-2012 ini.

"Harapan untuk meraih poin masih ada. Kita bisa meraihnya dari Persipura pada tur Papua kali ini," kata Gelandang asal Australia, Robbie Gaspar.

Diungkapkan Gaspar, pada laga melawan Persiwa Wamena seluruh tim sebenarnya sudah bekerja keras meraih poin. Namun pada saat itu, Persib memang masih belum berhasil. "Saya kira semua pemain bisa memanfaatkan kesempatan melawan Persipura untuk meraih poin," ujarnya.

Hal senada dilontarkan oleh Zulkifli Syukur. Mantan pemain Arema Indonesia ini menegaskan, dari kegagalan lalu, Persib pasti bisa kembali bangkit. Bukan hanya itu, seluruh pemain juga pasti akan berusaha memberikan penampilan yang terbaik dan meraih poin di laga nanti.

"Memang bukan hal yang mudah. Tetapi mudah-mudahan kita bisa mengambil poin saat melawan Persipura nanti," harapnya.

Menurut Zulkifli, dalam laga melawan Persiwa, para pemain sebenarnya sudah berusaha memberikan yang terbaik untuk Persib. Di Babak I, para pemain mampu mengimbangi tim tuan rumah. Tetapi di babak II, stamina para pemain memang sedikit drop.

"Secara permainan kita sudah bermain bagus. Tetapi kita tetap belum berhasil meraih poin," akunya.

Seperti diketahui, saat ini Persib berada di peringkat 6 klasemen sementara LSI dengan nilai 21 dari 12 kali laga. Sedangkan Persipura berada di peringkat ketiga dengan nilai 24 dari 12 kali laga.

Jika Persib kembali gagal meraih poin, akan mempersulit Persib untuk bersaing di papan atas. Apalagi sejumlah tim di bawah Persib seperti Persija Jakarta dan Persiba Balikpapan, siap menyalip posisi Persib.

Sumber: Galamedia
By: BP

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger