Panpel Akan Lepas 26.000 Tiket Persib vs Persiram

1 December 2011 SULANJANA,(GM)-
Panitia Pelaksana Pertandingan Persib dipastikan akan melepas sebanyak 26.000 tiket untuk pertandingan Persib Bandung kontra Prsiram Raja Ampat di Stadion Si Jalak Harupat Kab. Bandung, Sabtu (3/12) mendatang.

Namun kali ini, Panpel Persib menaikkan harga tiket rata-rata sebesar Rp 5.000 untuk tribun timur, selatan, utara, dan samping utara serta samping selatan. Sedangkan tribun VIP mengalami kenaikan sebesar Rp 25.000. Dengan demikian, tiket tribun VIP bisa dibeli dengan harga Rp 125.000, tribun samping Rp 80.000, tribun timur Rp 45.000, tribun selatan, dan tribun utara Rp 25.000.

Para bobotoh yang ingin menyaksikan laga pembuka Persib di Liga Super Indonesia (LSI) 2011-2012 sudah bisa memesannya mulai Kamis (1/12) pukul 10.00 WIB. Sedangkan pada Jumat (2/12) mulai pukul 09.00 WIB. Pemesanan bisa dilakukan di Stadion Siliwangi. Sedangkan penukaran tiket akan dilakukan pada Sabtu (3/12) mendatang.

Menurut Sekretaris Panpel Persib, Budi Bram, harga tiket ini sebenarnya sempat diberlakukan dua musim lalu, sehingga harga tersebut bukan kenaikan.

"Kita hanya menyesuaikan dengan kebutuhan. Selain itu, juga untuk sedikit menekan animo bobotoh yang sangat besar untuk datang ke stadion," katanya.

Dengan harga tersebut, kata Bram, panpel akan lebih berusaha memberikan kenyamanan bagi para penonton di stadion, termasuk menekan tingkat kebocoran penonton di stadion.

"Kita hanya mencetak 26.000 tiket seperti yang direkomendasikan oleh aparat kepolisian. Padahal kapasitas Stadion Si Jalak Harupat bisa mencapai 28.000 penonton," tutur Bram.

Dari 26.000 tiket tersebut 2.000 di antaranya dialokasikan untuk tribun VIP, tribun samping utara dan selatan masing-masing 2.000 tiket, tribun timur 8.000 tiket, tribun utara dan selatan masing-masing 6.000 tiket.

Sumber: Galamedia
By: BP

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger