Persib: IPL dan ISL Harus Berkompromi!

29 October 2011 BANDUNG - Keputusan pengurus Persib Bandung untuk ikut dalam kompetisi masih belum berubah. Indonesia Primer League (IPL) sebagai kompetisi dibawah naungan PSSI membuat Persib yakin sebagai kompetisi yang sah. Penyelenggara kompetisi IPL adalah PT Liga Primer Indonesia Sportindo (PT LPIS).

Pengelola Persib PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) masih mengkaji sikap untuk keikutsertaan dalam IPL. Sebab, Persib mempertanyakan dasar hukum memasukan PSM, Persema, Persibo, Bontang FC, Persebaya, dan PSMS. Meski Persib belum berubah dengan menganggap pertandingan perdana IPL 2011/2012 tetap pada 15 Oktober lalu.

Namun di pihak lain, PT Liga Indonesia (PT LI) selaku penyelenggara Indonesia Super League (ISL) sudah membagikan draft manual liga dan jadwal satu musim ke seluruh klub. Alasannya, ISL memberikan hitungan bisnis yang jelas, menunjukkan kewajiban dan hak klub, dalam bagi hasil dengan PT LI & PSSI.

Tak hanya itu, pesertanya pun memiliki status yang jelas dan memiliki kualitas terbaik untuk ukuran Indonesia. Apabila PT LI tetap bertahan membuat liga sendiri dan tidak diakui oleh PSSI, maka hal itu akan menjadi breakaway league.

Atas kedua kompetisi tersebut akhirnya Persib memilih untuk tidak terjebak dalam konflik yang berujung pada kepentingan golongan tertentu. Alasan itu diungkapkan Direktur PT PBB Muhammad Farhan.

Jika memihak IPL, artinya harus bermain di kompetisi yang kualitasnya rendah walaupun sah. Sedangkan bila memihak ISL berarti bermain di liga yang berkualitas, tetapi itu artinya keluar dari PSSI karena tidak diakui legalitasnya oleh PSSI.

“Dua-duanya pasti merugikan Persib,” tulis Farhan dalam situs klub, persib.co.id. Menurut Farhan, Persib menginginkan PSSI menjelaskan dasar hukum memasukan klub ikut serta ke level tertinggi kompetisi liga Indonesia yang profesional.

“Kalau kedua pihak yang bertikai tidak mau berkompromi dan tetap bertahan dengan keinginan masing-masing, bahkan mengajak klub-klub untuk memihak, sama saja dengan memecah belah sepakbola Indonesia dan lebih mengutamakan kepentingan masing-masing golongan,” tegasnya.

Dihubungi terpisah, Komisaris PT PBB Kuswara S Taryono mengatakan, keputusan Persib akan mengikut kompetisi yang mana masih menunggu perkembangan di PSSI. “Kami masih perlu waktu untuk mengambil keputusan,” ujar Kuswara kepada wartawan, Jumat (28/10/2011). Dengan melihat perkembangan saat ini, Maung Bandung – julukan Persib - tidak memutuskan ke ISL.

Sumber: OkeZone
By: BP

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger