Dipanggil Timnas, Coach Soroti Recovery Pemain

28 September 2011

Para pemain Persib yang terpanggil untuk mengikuti Training Center (TC) persiapan tim nasional Indonesia menghadapi Arab Saudi dan kualifikasi Piala Dunia 2014, harus sudah berada di Jakarta pada tanggal 1 Oktober 2011. Pelatih Persib Bandung belum mengetahui detil pemain yang dipanggil untuk mengikuti TC tersebut. Coach Mamic belum mengetahui berapa banyak dan siapa saja yang akan terpanggil.

Saat ini, pemain Persib sedang dalam masa persiapan fisik untuk meningkatkan stamina. Seminggu ini, Mereka mulai diberi latihan yang menguras tenaga mereka. Program ini dikatakan coach tidak akan menjadi masalah bagi mereka. Di saat mereka dipanggil timnas, mereka akan masuk ke siklus persiapan pertandingan. Artinya pada saat pemanggilan, kondisi fisik mereka sudah siap untuk digunakan dalam pertandingan serius.

“Saya belum tahu siapa saja yg dipanggil dan berapa banyak, tapi saya yakin mereka siap. Mereka sudah melewati siklus persiapan fisik dan siap bertanding,” ujar Mamic, pasca latihan di lapangan Pusdikpom Cimahi, Rabu (27/9).

Indonesia akan bertanding di laga persahabatan dengan Arab Saudi pada tanggal 7 Oktober 2011. Yang menjadi masalah adalah ketika Indonesia akan menghadapi Qatar di Kualaifikasi Piala Dunia. Mereka akan bertanding pada tanggal 11 Oktober 2011, dimana kompetisi Liga Super Indonesia musim yang baru rencananya akan berlangsung 14 Oktober.

Mepetnya waktu bertanding timnas dan jadwal kompetisi sedikit memusingkan pelatih Drago Mamic. Pelatih mengatakan bahwa ini merupakan masalah besar bagi kondisi fisik pemain yang dipanggil.

“Ini merupakan masalah besar bagi mereka. Biasanya, para pemain mempunyai waktu minimal 72 jam untuk mengembalikan kondisi mereka,” ujar Mamic.

Sumber: Simamaung

By: BP

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger