Nasib Maman Belum Ditentukan

30 July 2011 BANDUNG – Nasib bek Persib Bandung Maman Abdurrahman belum menunjukan kejelasan. Setelah dikabarkan akan diboyong Sriwijaya FC, manajemen Persib nampaknya tidak akan memagari Maman. Laskar Wong Kito – julukan Sriwijaya – mengarahkan bidikan kepada Maman setelah gagal merekrut Leonard Tupamahu dan Wahyu Wijiastanto.

Maman memang masih terikat kontrak dengan Maung Bandung – julukan Persib – hingga September mendatang. Namun, klub asal Palembang menginginkan Maman yang pantas diduetkan dengan Thiery Gathuessi di barisan pertahanan Sriwijaya. Mengenai kabar diincarnya Maman, Manajer Persib Umuh Muchtar memilih untuk tidak terlalu banyak komentar. “Ya, nanti kita lihat dulu,” kata Umuh lewat pesan singkatnya, Sabtu (30/7). Praktis Maman memang belum menjadi rencana masa depan Persib yang juga belum memilih pelatih kepala.

Saat ditanya apakah Maman akan dipertahankan, Umuh menjawab dengan sangat diplomatis. “Kita masih menunggu keputusan pelatih kepala musim depan,” sambungnya. Dengan demikian, nasib Maman akan semakin mulus ke Sriwijaya. Sebab sejauh ini selain belum menentukan pelatih, Maman agak menurun penampilannya di timnas, walaupun stabil bersama klub.

Maman merupakan pemain dengan rekor waktu bermain sebanyak 2.317 menit. Sepanjang musim lalu Maman bermain sebanyak 26 kali sehingga mantan punggawa PSIS Semarang merupakan satu-satunya pemain dengan lama waktu bermain. Maman sendiri sudah merasakan tiga musim bersama Pangeran Biru.

Pemain yang mengoleksi 4 kartu kuning sepanjang musim lalu memang gagal berkostum timnas Indonesia. Klub yang bermarkas di Jakabaring, Palembang juga bersedia menjanjikan gaji yang lumayan dan berbagai fasilitas lain. “Untuk Maman,kami sudah melakukan negosiasi dengannya.Tinggal,bagaimana usaha manajemen untuk meyakinkannya. Sebab,tugas saya hanya untuk menjalin komunikasi dan juga pendekatan,” ujar pelatih Sriwijaya Kas Hartadi.

Bermula dari kegagalan mendatangkan Leo dan Wahyu, pihak manajemen SFC kembali melakukan komunikasi dengan Maman. “Kita tidak bisa mendapatkan konfirmasi darinya. Daripada terlalu berharap,mending kami nyatakan jika Leo tidak jadi gabung. Saya dengar dia juga lebih memilih bertahan bersama Arema daripada pindah ke klub lain seperti Persib dan Persija yang juga telah menyatakan ingin merekrutnya,” terang Kas lagi.

Sementara untuk musim depan, anggaran belanja pemain belum mencapai angka final. Jika pernah dikabarkan nominal mencapai Rp 10 Miliar, maka jelas akan ada penghematan dalam belanja pemain. Umuh menambahkan, mengenai jumlah angka yang akan dikeluarkan tim untuk musim depan akan diadakan rapat dengan PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB).

Sumber: OkeZone
By: BP

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger