Pekan Depan Persib Latihan Teknik

26 October 2009

Pekan Depan Persib Latihan Teknik
Kondisi fisik para punggawa Persib Bandung hingga sesi latihan, hari ini sudah menunjukkan perkembangan yang signifikan. Dari segi kekuatan otot, para skuad Maung Bandung ini sudah bisa bermain 2x45 menit.

Melihat kekuatan otot para pemainnya sudah baik, pelatih kepala Persib Jaya Hartono mengaku akan menurunkan beban latihan fisik para pemainnya. Jika seminggu terakhir ini pihaknya terus menggenjot fisik para pemain, maka pekan depan porsi latihan akan dikurangi.

Jaya menyatakan, pekan depan program latihannya adalah memantapkan strategi permainan. Dia menambahkan, jika kekuatan otot sudah membaik, maka strategi yang dibuatnya akan bisa maksimal dimainkan. "Semua kan intinya pada kekuatan fisik. Jika kekuatan fisik baik, maka konsentrasi bagus. Taktik bisa kita maksimalkan," kata Jaya.

Pelatih berusia 46 tahun ini mengatakan, proses melatih mental pun akan terus digembleng dirinya dan jajaran pelatih. Sebab, mental pun menjadi salah satu penentu pemain bisa bemain dengan tenang dan akhirnya menguasai pertandingan.

Pelatih asal Medan ini mengaku masih akan mempertajam pola 3-4-3 bagi para skuadnya. Pada dua laga sebelumnya kontra Persiba Balikpapan dan PSM Makassar, pola tersebut dinilai berhasil. Hanya saja, kondisi fisik pemain yang belum mumpuni, membuat finishing touch para pemainnya buruk.

"Intinya kita kalah bukan karena strategi, tapi soal fisik. Terbukti, pada menit-menit awal kita banyak menyerang. Tapi setelah babak kedua, kondisi pemain turun drastis. Bahkan empat sampai lima peluang terbuang sia-sia," bebernya.

Sumber Berita: BolaIndo
By: Balad Persib

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger