Yandi Sofyan: Dari Uruguay, Belgia, Australia & Kembali ke Bandung

29 December 2014 NAMA Yandi Sofyan Munawar mencuat pada tahun 2007. Ketika itu, Zaenal Arif yang merupakan kakak kandungnya mengenalkan Yandi kepada publik. Arif yang masih berbaju Persib menginformasikan, Yandi terpilih dalam program pemusatan latihan jangka panjang tim SAD di Uruguay selama 4 tahun.

Setelah itu, karena harus menuntut ilmu sepakbola di Uruguay selama 4 tahun, nama Yandi tenggelam lagi. Kalaupun namanya disebut-sebut, itu ketika ia memperkuat Timnas Indonesia U-17 dan U-19.

Namanya mencuat kembali ketika ia bergabung dengan klub Belgia, Vise pada tahun 2011 setelah program di Uruguay berakhir. Kemudian, pada Liga Super Indonesia (LSI) 2013, Yandi pulang ke Indonesia dan bergabung dengan Arema Cronus.

Namun, karena posisi striker penuh, manajemen Arema Cronus meminjamkannya ke klub Australia, Brisbane Roar.

DATA DIRI

Nama: Yandi Sofyan Munawar
Kelahiran: Garut, 25 Mei 1992
Tinggi/Berat: 174 cm/65 kg
Posisi: Penyerang

Sumber: Galamedia
By: Khansa

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger