Manajemen Persib Belum Umumkan Pelatih

18 August 2011

BANDUNG,(PRLM).- Manajemen Persib Bandung belum juga bisa mengumumkan siapa sosok pelatih "Maung Bandung" musim depan.

Hingga Kamis (18/8) malam, manajemen Persib belum mendapatkan satu keputusan pasti terkait pelatih yang namanya telah ditunggu-tunggu pencinta "Maung Bandung".

Manajer Persib Umuh Muchtar juga tidak banyak memberikan komentar ketika disinggung mengenai kabar kepastian pelatih. "Belum, belum. Nanti dikabari," ujar melalui pesan singkat ketika dihubungi "PRLM", Kamis (18/8) petang. Ketika dihubungi, Umuh masih berada di Solo.

Namun Umuh mengungkapkan, kedatangannya ke Solo selain untuk menyaksikan pertandingan uji coba timnas Indonesia senior melawan timnas U-23, adalah untuk menentukan sosok pelatih. Kepastian itu menurut dia memang berhubungan dengan pelatih timnas U-23 Rahmad Darmawan.

Tidak dijelaskan secara terang-terangan kepastian seperti apa yang diinginkan Persib terhadap Rahmad. Namun sebelumnya, Umuh memang pernah mengutarakan bahwa Persib sebenarnya memang masih memperjuangkan Rahmad. Meski tidak menjadi pelatih, Umuh pernah mengutarakan bahwa Rahmad kemungkinan diproyeksi sebagai direktur teknik "Maung Bandung".

Rencananya, seusai pertandingan uji coba di Solo itu, PSSI memang akan menetapkan kepastian status Rahmad sebagai pelatih kepala timnas U-23. Berapa lama Rahmad akan dikontrak oleh PSSI, hal itulah yang dinantikan Persib.

Umuh mengisyaratkan, jika kepastian mengenai Rahmad telah didapatkan manajemen, maka langkah selanjutnya yaitu menentukan pelatih baru akan bisa dilancarkan. Karena pertandingan ujicoba timnas baru berlangsung pada Kamis malam, menurut Umuh, kemungkinan manajemen baru akan mendapat kepastian pada Jumat (19/8) ini. (A-26/A-197).***

Sumber: PR

By: BP

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger