Nova Dapat Porsi Latihan Tambahan

1 March 2011 STD. SILIWANGI,(GM)-
Tim pelatih Persib Bandung mengharuskan Nova Arianto menjalani program latihan tambahan setiap kali sesi latihan rutin para pemain lainnya berakhir. Porsi latihan tambahan itu dibebankan agar Nova bisa mengejar ketertinggalan, khususnya kondisi fisik, setelah ia sempat mengundurkan diri dan baru kembali bergabung dalam latihan pada akhir pekan lalu.

Usai sesi latihan sore di Stadion Siliwangi Bandung, Senin (28/2), Nova harus melahap program latihan tambahan selama lima menit ketika seluruh pemain Persib lainnya memasuki ruang ganti pemain. Program latihan tambahan untuk mantan pemain Persebaya Surabaya ini dilakukan di bawah pengawasan asisten pelatih Robby Darwis.

"Porsi latihan tambahan untuk Nova ini memang merupakan permintaan dari pelatih kepala (Daniel Roekito, red). Program ini secara khusus diberikan karena Nova terlambat bergabung latihan dengan rekan-rekannya," kata Robby.

Dikatakan Robby, program latihan tambahan untuk Nova ini dilakukan secara bertahap. "Sekarang, Nova harus mendapatkan porsi latihan tambahan selama lima menit. Besok naik sepuluh menit dan selanjutnya sampai Nova bisa mengejar ketertinggalannya," tutur Robby.

Menghadapi putaran kedua Liga Super Indonesia (LSI) 2010/ 2011, Nova sempat tidak masuk dalam skenario pemain yang disiapkan Daniel setelah ia secara resmi mengajukan surat permohonan pengunduran dirinya dari Persib. Namun, secara mengejutkan, pada pertengahan pekan lalu, Nova mengurungkan niatnya untuk mundur dan kembali bergabung dengan Persib.

Setelah menyelesaikan program latihan tambahannya, pada saat masuk ke ruang ganti pemain, Daniel sempat menegur Nova dan Robby. Teguran itu dilontarkan Daniel karena ia merasa program latihan tambahan yang dilakukan Nova tidak sesuai dengan waktu yang sudah ditetapkannya.

"Va, kok cuma sebentar?" cetus Daniel. Nova yang masih bersimbah keringat di seluruh tubuhnya, hanya menjawab dengan senyum. "Eh Rob, kok cuma sebentar? Perasaan belum lima menit," kali ini teguran Daniel dialamatkan ke Robby.

Ajukan izin

Panitia Pelaksana (Panpel) Pertandingan Persib Bandung secara resmi sudah mengajukan surat permohonan penggunaan Stadion Si Jalak Harupat Soreang, Kab. Bandung, kepada pengelolanya untuk dipakai menggelar sembilan laga kandang tim kebanggaan bobotoh ini pada putaran kedua Liga Super Indonesia (LSI) 2010/2011. Laga kandang pertama Persib di putaran kedua LSI 2010/2011 adalah menjamu Persija Jakarta, 18 Maret mendatang.

"Surat permohonan penggunaan Stadion Si Jalak Harupat sudah kita sampaikan pada hari ini (kemarin, red). Insya Allah, kita berharap bisa menggunakan stadion ini sepanjang putaran kedua nanti," kata Sekretaris Panpel Persib, Budi Bram Rachman di sela-sela sesi latihan sore di Stadion Siliwangi Bandung, Senin (28/2).

Sesuai dengan prosedur tetap, izin penggunaan stadion dari pihak pengelola ini akan dijadikan berkas tambahan dalam pengajuan izin pertandingan kepada pihak kepolisian setempat. Meski secara lisan, Bupati Bandung, Dadang M. Naser sudah mengisyaratkan bakal mengeluarkan izin untuk Persib, Bram tidak mau berspekulasi menyangkut izin kepolisian, terutama menyangkut kehadiran bobotoh untuk mendukung tim kesayangannya itu.

"Kalau izin dengan atau tanpa penonton itu bergantung kepada pihak kepolisian. Surat izin yang kita ajukan sekarang baru sebatas penggunaan Stadion Si Jalak Harupat kepada pihak pengelola," kata Bram.

Dari 14 laga sepanjang putaran kedua LSI 2010/2011, Persib memiliki hak sebagai tuan rumah dalam sembilan pertandingan. Pada putaran pertama, Persib baru lima kali menjadi tuan rumah dan semuanya digelar di Stadion Siliwangi Bandung. (B.82)**

Sumber: Galamedia
By: BP

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger