16 December 2012
SOLO, (PRLM).- Persib Bandung akan menjalani pertandingan perdana di
Liga Super Indonesia (LSI) 2012-2013 sebagai tuan rumah. Tim besutan
Djajdang Nurdjaman akan menjamu Persipura Jayapura dan Persiwa Wamena
pada 13 dan 17 Januari 2013.
Menyikapi hal itu, Djadjang menilai “Maung Bandung” akan menjalani
laga cukup berat. Hal itu karena, “Mutiara Hitam” dan “The Highlander”
merupakan tim yang cukup kuat baik secara teknik maupun fisiknya. “Laga
pembuka kami akan berhadapan dengan tim yang kuat. Tidak masalah, kami
pastinya harus memetik raihan terbaik di laga awal karena akan menjadi
penentu ke pertandingan-pertandingan berikutnya,” ujar Djadjang saat
ditemui di Lobby Hotel Agas, Solo, Minggu (16/12/12).
Ia menegaskan, perkembangan tim-tim asal Papua sejauh ini memang
sangat pesat. Selain berhasil dengan pembinaan pemain putra daerah,
lanjutnya, mereka juga merupakan tim yang memiliki kolektivitas
permainan yang baik
“Langsung melawan dua tim asal Papua memang cukup berat, tapi saya
sudah memiliki gambaran kekuatan mereka. Beberapa waktu lalu kami mampu
mengalahkan Persidafon, walupun dengan susah payah. Setidaknya, kekuatan
Persidafon itu bisa mewakili tiga tim lainnya,” tutur pelatih kelahiran
Bandung itu.
Sumber: PR
By: Fikri
Subscribe to:
Post Comments (Atom)

0 comments:
Post a Comment