Djadjang Ingin Ikut Celebes Cup dan Inter Island Cup

29 September 2012 CIMAHI, TRIBUN - Liga Super Indonesia (LSI) musim ini akan mulai bergulir tanggal 5 Januari 2013. Ini berarti, Persib Bandung punya waktu tiga bulan lebih untuk menyiapkan diri sebelum mengarungi ketatnya LSI.

Meski waktu kick-off LSI mundur, pelatih Persib Djadjang Nurdjaman tak khawatir. Ada beberapa rencana agar timnya semakin mantap berlaga di LSI. "Untuk program pemusatan latihan, akan dibicarakan lagi soal waktunya. Tapi di bulan November ada dua turnamen yang bisa kami ikuti," kata coach Djanur kepada wartawan setelah latihan di Lapangan Djarot Soepadmo, Pusat Pendidikan Artileri Medan (Pusdik Armed), Kota Cimahi, Sabtu (29/9).

Turnamen yang dimaksudkan Djanur adalah Celebes Cup dan Inter Island Cup. Keduanya merupakan turnamen pramusim sebelum LSI bergulir.

"Kalau saya, inginnya kami bisa ikut di dua turnamen tersebut," ucap mantan pemain Persib di era perserikatan ini.

Celebes Cup merupakan turnamen yang rutin digelar di Sulawesi. Namun tahun ini panitia penyelenggara memindahkan lokasi pertandingan ke Bandung. Untuk tahun ini, pesertanya selain Persib adalah Barito Putra, Sriwijaya FC dan Makassar United.

"Misalnya, di turnamen itu kami main tiga kali. Itu kan sama dengan kami bermain di liga selama satu atau dua minggu," tambah Djanur.

Ia menambahkan, tim pelatih nantinya tinggal mengatur waktu dan program latihan sebelum dan sesudah turnamen. "Karenan nantinya engga mungkin balik lagi ke awal (program)," tuturnya.

Menurutnya, sebelum liga bergulir, akan banyak pertandingan uji coba yang akan dilakoni Herman Dzumafo Epandi dan kawan-kawan. "Setelah uji coba dan turnamen kan ada break, ini bisa dimanfaatkan (untuk evaluasi)," ucap Djanur.

Sumber: Tribun
By: Khansa

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger