28 January 2012
Suporter Persija Jakarta, The Jakmania memutuskan untuk tidak mendampingi tim kesayangannya saat bertemu Persib Bandung, Minggu, 29 Januari 2012. Sebagai gantinya, Jakmania memilih untuk menggelar nonton bareng (nobar) di Jakarta.
"Kami batal ke Bandung," ujar Richard Ahmad kepada VIVAbola, Jumat 27 Januari 2012."Sebagai gantinya, kami akan nonton bareng di Jakarta. Ada beberapa titik lokasi nonton bareng. Biasanya tidak hanya di Lebak Bulus (sekretariat), di beberapa korwil (koordinator wilayah) juga digelar acara serupa. Mereka biasanya membaur dengan masyarakat sekitar."
Ada beberapa titik acara nonton bareng yang akan digelar The Jakmania. Selain di stadion Lebak Bulus, nobar juga akan dipasang di beberapa titik seperti Kampung Asem, gang Mawar, Jengki Halim, yang diprakarsai Korwil JCC (Jakmania Condet-Cililitan). Pihak Korwil telah menyiapkan proyektor dan layar lebar yang bakal digunakan untuk nonton bareng tersebut.
Menurut Richard, jarak Jakarta-Bandung masih bisa terjangkau dengan angkutan darat, pihaknya memilih untuk tidak berangkat. Langkah ini diambil untuk meminimalisir gesekan yang terjadi dengan kelompok suporter Maung Bandung atau Viking.
Seperti diketahui, hubungan The Jakmania dan Viking selama ini memang dikenal tidak akur. Rivalitas kedua kelompok semakin meruncing sejak perwakilan keduanya terlibat keributan dalam acara Kuis Siapa Berani di Indosiar, 12 Maret 2002 lalu.
"Sebetulnya kami bukan takut untuk datang ke Bandung. Tapi mungkin karena pertimbangan keamanan, pihak panpel sendiri tidak berkenan menerima kadatangan kami," kata Richard.
"Jika saja mereka mengizinkan, kami pasti berangkat ke sana. Kebetulan dari Viking sendiri tidak mau menerima. Jadi, tidak ada salahnya mendukung dari Jakarta," ujar Richard.
Meski The Jakmania memutuskan untuk tidak mendatangi Bandung, namun pihak Kepolisian Daerah Jawa Barat memastikan tetap memperketat pengamanan. Polda Jabar sudah menyiapkan sejumlah langkah antisipasi termasuk dengan menyiapkan sejumlah kendaraan taktis (rantis) bagi para pemain pemain Persija.
Persija akan bertandang ke markas Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang Bandung, Minggu, 29 Januari 2012. Duel ini merupakan lanjutan Liga Super Indonesia (ISL) 2011-12.
Sumber: BolaIndo
By: BP
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment