22 December 2011
INILAH.COM, Bandung - Penampilan tim yang berhasil menorehkan delapan poin dari empat laga yang dilakoni belum cukup menjamin memuluskan langkah Maung Bandung meraih prestasi manis di akhir kompetisi nanti.
Persib pun sadar betul akan hal itu. Makanya mereka tak akan menyia-nyiakan waktu recovery yang dimiliki. Dua pekan waktu persiapan jelang laga berikutnya menghadapi PSAP Sigli, 5 Januari tahun depan, akan dipenuhi dengan pematangan tim.
Program tersebut dinilai tepat dilakukan sekalipun kondisi skuad sangat lelah setelah melawat ke kandang Deltras Sidoarjo, Senin (12/12) dan Persidafon Dafonsoro, Sabtu (17/12).
”Selama away, kita memang cukup merasa kelelahan. Tapi itu semua bukan alasan buat kita guna terus mempersiapkan tim untuk pertandingan selanjutnya. Kita sudah persiapkan program untuk mengembalikan performa tim, salah satunya latihan fitnes dan senam kebugaran. Setelah program ini, kita akan langsung menggenjot persiapan tim,” kata Asisten Pelatih Persib Robby Darwis kepada wartawan di GOR Pajajaran, Bandung, Rabu (21/12/2011).
Berdasarkan jadwal ISL, Persib akan kembali bertanding pada 5 Januari 2012 nanti melawan PSAP Sigli di kandang. Setelah itu, Persib akan menjamu PSMS Medan.[jul]
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment