Manajer Persib Mengaku Puas Kinerja Daniel

7 July 2011

BANDUNG, (PRLM).- Manajer Persib Umuh Muchtar mengaku puas dengan kinerja pelatih Daniel Roekito selama menangani "Maung Bandung" sejak pertengahan musim Liga Super Indonesia (LSI) 2010-2011 lalu. Menurut Umuh, kinerja pelatih asal Rembang itu tidak terlalu buruk.

"Saya puas sebenarnya. Daniel bisa mengangkat tim dari keterpurukan. Hanya saja kita memang sedikit terlambat. Mungkin kalau dari awal tim bisa seperti itu, hasilnya akan berbeda," ujar Umuh kepada wartawan ketika ditemui di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Kamis (7/7).

Meskipun merasa puas, namun menurut Umuh hal tersebut bukan berarti dirinya mengisyaratkan Daniel akan kembali menjadi pelatih Persib musim depan. "Belum masalah itu saya tidak bisa gegabah. Kita masih akan kaji laporan yang baru saya terima ini," tuturnya. (A-197)***

Sumber: PR

By: BP

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger