Tradisi Poin di Bontang Tetap Terjaga

16 January 2011

BONTANG, TRIBUN - Persib mempertahankan tradisi poin di Stadion Mulawarman, setelah dalam pertandingan melawan si empunya stadion, Bontang FC, Persib kembali meraih kemenangan tipis 1-0, Minggu (16/1).

Selama Liga Indonesia bergulir, Persib selalu meraih poin dari tuan rumah. Total dari tujuh pertemuan, Persib mengoleksi enam kemenangan dari Bontang FC. Dan dua diantaranya diraih di Stadion Mulawarman, dua musim terakhir ini.

Tradisi poin di Bontang dimulai pada musim 2004. tepatnya tanggal 1 Agustus 2004. Persib yang berperan sebagai tamu berhasil menahan imbang tuan rumah dengan skor 3-3. Gol Persib saat itu dicetak oleh Alejandro Tobar menit 55 dan 70, serta Osvaldo Moreno menit 74.

Kemudian berlanjut tanggal 6 Oktober 2010, saat itu Persib berhasil mengalahkan tuan rumah dengan skor 1-2 lewat gol yang dicetak Rafael Alves Bastos menit 2 dan Airlangga menit 37.

Pada tanggal 16 Januari 2010, Persib kembali menang atas tuan rumah dengan skor 2-0, kali ini gol dicetak Gonzalez menit 2 dan Eka Ramdani menit 16. (tor)

Sumber: Tribun

By: BP

0 comments:

Post a Comment

 
 
 
 
Copyright © Persib Online
Powered by Blogger