BONTANG, TRIBUN - Pertandingan babak pertama antara tuan rumah Bontang FC melawan Persib di Stadion Mulawarman berlangsung menjenuhkan, tidak ada gol tercipta, skor tetap kaca mata alias 0-0. Kedua tim minim dalam peluang dan tidak ada serangan berbahaya yang dilakukan kedua tim sehingga bola lebih banyak bergerak di tengah lapangan.
Dari hasil statistik pertandingan babak pertama, Persib memang unggul dari hal tendangan penjuru di mana Persib sudah mendapatkan 4 tendangan penjuru sementara tuan rumah belum mendapatkan sama sekali. Begitu pun dalam ball possesion di mana Persib unggul 53 persen berbanding 47 persen, namun tak banyak tendangan yang mengarah ke gawang. Kedua tim hanya mendapatkan shot on target satu kali saja.
Persib mendapatkan dua peluang pada menit 18 ketika sundulan Gonzalez memanfaatkan umpan silang Atep berhasil mengarah ke gawang namun tepat di pelukan Edi Kurnia.
Sementara peluang kedua di dapat menit 40 ketika aksi solo run Siswanto di sisi kiri pertahanan lawan berhasil menusuk ke dalam kotak penalti. Tapi sayang umpan deras di mulut gawang tak bisa dimaksimalkan Hilton dimana sontekannya melebar di sisi gawang. Skor 0-0 menutup paruh pertama. (tor)
Sumber: Tribun
By: BP

0 comments:
Post a Comment